Museum Pusat Angkatan Darat (AD) Dharma Wiratama
Museum Pusat Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat Dharma Wiratama adalah museum khusus yang mendokumentasikan bakti prajurit TNI Angkatan Darat.
Keberadaan museum ini telah digagas sejak tahun 1956. Tujuannya adalah untuk mengenang perjuangan dan pengabdian TNI AD, sesuai dengan nama Dharma Wiratama yang memilik arti pengabdian luhur. Museum berdiri dan disahkan pada tanggal 8 September 1968.
Pada tanggal 17 Juni 1968 Museum Dharma Wiratama dipindahkan ke gedung bekas kediaman Dinas Jendral Sudirman. Seiring perkembangannya penggunaan gedung tersebut dianggap tidak memadai lagi. Gedung tersebut kemudian dialih fungsikan menjadi Museum Sasmitaloka, sementara Museum Dharma Wiratama dipindahkan ke Gedung Markas Korem dan diresmikan kembali pada 17 Juli 1982.
Benda-benda koleksi museum memcapai 4.236 buah yang dikelompokkan dalam ruang-ruang tertentu. Ruang-ruang tersebut antara lain Ruang Palagan yang memajang koleksi senjata dan perlengkapan yang digunakan saat 8 palagan besar di Indonesia, Ruang Panji-panji yang memajang koleksi bendera Kesatuan TNI AD untuk berbagai keperluan, Ruang Gamad yang memamerkan seragam Angkatan Darat beserta atributnya, Ruang Tanda Jasa yang menampilkan beragam Bintang Jasa sebagai pengakuan dan penghargaan atas jasa para prajurit, dan ruang-ruang lainnya dengan total 20 ruangan.
Alamat: Jl. Jendral Sudirman No. 75 Yogyakarta
Telp.: 0274-561417