BREGADA SOROSUPAT

Kelembagaan

Tanggal Berdiri                           : 18 Agustus 2015

Jumlah Anggota                          : 60

Jenis Kebudayaan

Nama Kelompok Kesenian       : Kesenian

Nama Kesenian                          : Bregodo

Data Kelompok Kebudayaan

Nama Ketua                                : BUDI SUWARNO

Alamat Sekretariat

Nama Jalan

:

Jalan Sorosutan No. 12 RT 13, RW 04

Kelurahan

:

SOROSUTAN

Kecamatan

:

UMBULHARJO

 

Bregada adalah seni budaya diadaptasi dari Prajurit Kraton Ngayogjokarto Hadiningrat, di mana pada zaman dahulu mempunyai fungsi sebagai pasukan prajurit yang melindungi kraton dan wilayahnya dari serangan musuh. Dengan meleburnya Kasultanan Ngayogjokarto Hadiningrat ke dalam NKRI, maka fungsi Bregada berubah menjadi fungsi budaya dan menunjukkan eksistensi dari Kraton itu sendiri. Nama masing-masing Bregaa pun menjadi nama di beberapa wilayah Yogyakarta, sesuai dengan cerita dan legenda masyarakatnya.

Dengan beralihnya fungsi Bregada menjadi fungsi budaya, maka masyarakat diperbolehkan membentuk paguyuban Bregada sesuai dengan karakter, cerita legenda yang beredar di masyarakat. Selain sebagau fungsi budaya, Paguyuban Bregada juga mencerminkan potensi yang ada di wilayah tersebut. Karena memang di wilayah Sorosutan, terdapat cerita rakyat/legenda yang berhubungan dengan nama tersebut.

Sorosutan berasal dari nama Sorosuto, satu nama senopati dari Panembahan Senopati (pendiri Kerajaan Mataran Islam) yang mempunyai latar belakang seni. Dengan adanya latar belakang cerita rakyat/legenda tersebut, kami mendirikan Paguyuban Bregada Sorosupat.

Selain sebagai wadah seni budaya, tujuan Bregada Sorosupat adalah sebagai sarana meningkatkan kekompakan dan kegotong royongan warga di wilayah kami. Sorosupat merupakan singkatan dari Sorosuto RW Papat (4), karena wilayahnya ada di RW 04, Kelurahan Sorosutan, Kemantren Umbulharjo.

Foto-foto Kegiatan