BREGODO BAUSOSRO SAWIJI LESTARI

Kelembagaan

Tanggal Berdiri                           : 14 Februari 2017

Jumlah Anggota                          : 35

Jenis Kebudayaan

Nama Kelompok Kesenian       : Kesenian

Nama Kesenian                          : Dan lain-lain

Data Kelompok Kebudayaan

Nama Ketua                                : SUHARTONO

Alamat Sekretariat

Nama Jalan

:

Tegal Lempuyangan RT 7, RW 2

Kelurahan

:

BAUSASRAN

Kecamatan

:

DANUREJAN

 

Bregodo Bausosro Sawiji Lestari berdiri berdasarkan kesepakatan melalui musyawarah bersama yang tumbuh dan berasal dari individu-individu yang memiliki minat dan peduli pada pelestarian seni budaya/seni keprajuritan rakyat di wilayah. Bregodo Bausosro Sawiji Lestari berfungsi sebagai sarana memperkenalkan seni keprajuritan rakyat kepada masyarakat agar mengenal seni budaya bregodo dan sebagai pengkaderan serta penyaluran kreasi, minat, bakat dalam bidang seni dan keorganisasian yang bersifat non politik. 

Bregodo Bausosro Sawiji Lestari mempunyai tujuan:

  • membangun kebersamaan dan kepedulian di antara para anggotanya
  • membuat lingkungan menjadi lebih baik dengan harapan bisa mengubah perilaku pemuda pemudi dengan kegiatan yang positif
  • melestarikan nilai-nilai seni, budaya,  adat tradisi, dan sejarah lokal yang mendukung pelestarian seni budaya lokal yang berdampak positif secara ekonomi dan sosial pada masyarakat khususnya seni keprajuritan rakyat
  • meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan anggota pada khususnya serta ikut membangun tatanan masyarakat di wilayah Kelurahan Bausasran
  • mengelola potensi yang ada bersama-sama, mengupayakan kesejahteraan anggota dan masyarakat serta mendukung pemerintah dalam pelestarian seni budaya yang aa di tingkat lokal maupun nasional

Foto-foto kegiatan