GIRLI JOGJA

Kelembagaan

Tanggal Berdiri                           : 10 November 1981

Jumlah Anggota                          : 7

Jenis Kebudayaan

Nama Kelompok Kesenian       : Kesenian

Nama Kesenian                          : Dan lain-lain

Data Kelompok Kebudayaan

Nama Ketua                                : Luky

Alamat Sekretariat

Nama Jalan

:

Nagan Tengah 39A, RT 27/7

Kelurahan

:

PATEHAN

Kecamatan

:

KRATON

 

Girli Jogja adalah sebuah grup seni dan budaya (musik). Girli Jogja merupakan inisiatif para seniman yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta. Bahwa kehidupan berkesenian membutuhkan kebebasan berekspresi yang hakiki dalam menciptakan dan mengembangkan kreativitas kesenian berasaskan Pancasila., UUD 1945, dan tidak bertentangan dengan peraturan negara.

Tujuan dari didirikannya Girli Jogja antara lain:

  • Menjadi wadah berkesenian bagi seluruh anggota secara profesional
  • Mempererat jalinan kekeluargaan antara sesama anggota
  • Meningkatkan kesadaran berorganisasi para anggota
  • Menggali, melestarikan seni dan budaya Daerah Istimewa Yogyakarta

 

Usaha yang dilakukan Girli Jogja untuk menyukseskan tujuan adalah:

  • Menyelenggarakan kegiatan kesenian dalam negeri maupun luar negeri
  • Bisa bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mencapai tujuan yang sudah ditetapkan 
  • Menyelenggarakan kegiatan sosial anggota
  • Mengusahakan perlindungan hukum bagi para anggota dalam kaitan kerja sama dengan pihak-pihak yang bekerja sama dalam hal karya seni untuk kepentingan publikasi dan promosi
  • Menyelenggarakan pertemuan-pertemuan atau diskusi untuk membangun wacana kesenian dan kebudayaan
  • Memberi ruang kewirausahaan bagi seluruh anggota di bidang kesenian

 

Foto-foto kegiatan